Pages

Friday, February 6, 2015

Berkunjung ke Dapur Cokelat Bogor

Source: Twitter
Jadi hari ini saya dan kedua teman saya yang telah merdeka dari belenggu UAS memutuskan untuk mengadakan sedikit 'syukuran'. Alhasil kita pergi ke Dapur Cokelat yang baru buka cabang di Bogor. Alamatnya di jalan Pajajaran yang deket Lodaya.

Pas masuk ke dalam, kami langsung dihadang sama pajangan yang terbuat dari cokelat dan etalase cake yang menggiurkan di bawah ini~





Untuk yang berdompet tipis, harap berhati-hati karena semua cake yang ada disitu tidak ada harganya, jadi kalau mau menentukan pilihan bisa tanya dulu sama mbak-mbak yang siap membantu di dekat etalase.

Setelah sedikit menimbang dan mengamati, akhirnya saya memutuskan untuk membeli chocolate cake yang saya lupa nama lengkapnya apa. Kalau Mina memutuskan untuk membeli Red Velvet karena kue yang dia cari tidak ada. Kami juga memesan ice chocolate tapi untungnya habis dan cuma tersisa untuk satu gelas (lumayan mengurangi pengeluaran :v)

Berikut cake yang kami pesan~

Kanan: Red Velvet
Kiri: Chocolate Cake
Tengah: Ice Chocolate
Untuk harga dan rasa~

Red Velvet Cake
Rp 26.000
Lumayan manis tapi enak. Bola-bola merah yg diatas kue itu rasa stroberi.


Chocolate Cake
Rp 27.500
Coklat banget dan enak, tapi terlalu banyak bisa bikin eneg. Bola-bola coklat putih dan yang bentuk kotak warna merah itu rasa stroberi.

Ice Chocolate
Rp 15.000
Terasa agak pahit, cocok untuk menyeimbangkan rasa manis dari cake yang ada.








Tidak hanya menjual cake, dapur coklat tentunya juga menjual coklat yang dijual Rp 40.000/ons. Variasi coklatnya juga bermacam-macam dan tidak seperti yang ada di pasaran. Tadi sih pengennya diem-diem ambil sebiji, tapi ketauan gak yah? Hahaha.


Dan itulah kunjungan kami hari ini ke Dapur Cokelat di Bogor. Overall untuk rasa cukup memuaskan mengingat harga yang cukup terjangkau. Selain itu, tokonya juga sangat mudah ditemukan karena ada di pinggir jalan raya yang dilewati kendaraan umum.

Pesan dari saya, sediakan air putih untuk penetralisir rasa manis -w-b


Sekian review tempat hari ini~


Terima kasih telah membaca post ini, sampai jumpa di post selanjutnya ^^

No comments:

Post a Comment